Kafe Hits Indonesia di Tengah Hutan
Selain pergi ke tempat wisata, kegiatan lain yang bisa dilakukan saat liburan adalah nongkrong di kafe. Gak heran jika kini banyak kafe yang menjamur di Indonesia.
Melansir http://matlockrecords.com/, Menikmati sensasi ngopi cantik di kafe bisa jadi kegiatan yang menyenangkan. Terutama jika kamu nongkrong di kafe terbuka dengan udara yang sejuk. Yuk, simak 10 kafe hits di tengah hutan berikut ini!
1. Kopi Daong di Bogor berada di tengah hutan pinus dengan pemandangan cantik. Tempat ini memiliki banyak spot menarik. Menu andalan di kafe ini adalah es kopi daong dan brownies
2. Ameera Cafe di Bogor berada di hutan pinus Gunung Pancar. Kafe mungil berkonsep rumah kayu ini sangat instagenic. Seru banget ngopi di tengah hutan pinus rindang
3. Di tengah padatnya Jakarta, Arborea Cafe bisa jadi salah satu tempat melepas penat. Kafe yang didominasi kayu ini cocok untuk tempat berfoto. Menunya dari lokal dan Western
4. The Mangrove by Kopi Jiro adalah salah satu hidden gem di Jakarta. Dikelilingi panorama hutan mangrove dengan suasana yang menenangkan. Penat langsung hilang
5. Aspasia Coffee di Bandung memiliki panorama hutan pinus yang hijau. Udara sejuk dengan suasana yang asri jadi perpaduan yang lengkap untuk menikmati secangkir minuman hangat
6. Suasana Armor Kopi bikin rileks, cocok dinikmati saat pagi hari. Berbentuk rumah kayu dengan tempat duduk di area terbuka. Terdapat menu-menu andalan seperti liberica dan arabica
7. Forest Kopi di Pekalongan berada di tengah hutan pinus dengan udara sangat sejuk. Selain menyediakan kopi yang enak, kafe ini juga memiliki beberapa spot yang Instagramable
8. Kafe Taman Pinus Jalibar di Batu memiliki beberapa spot menarik, seperti hammock, gazebo, dan rumah kayu. Tempat ini memiliki sejumlah menu nikmat yang wajib kamu coba
9. 101 Coffe di Banjarmasin berada di tengah hutan kota yang sejuk. Pengunjung akan dimanjakan dengan suara musik menenangkan, sekaligus WiFi gratis, lho
10. Tugu Lor berlokasi di area yang sama dengan Hotel Mustokoweni di Yogyakarta. Banyak spot nongkrong dengan menu bervariasi
***
Itulah 10 kafe hits yang berada di tengah hutan, unik dan seru banget. Beberapa kafe di atas bisa jadi alternatif pilihan untuk mencari ketenangan, nih. Nongkrong jadi lebih seru dan nyaman, deh.
Comments
Post a Comment